crossorigin="anonymous">
Ekonomi

Destinasi Wisata Riau yang Masuk dalam Kalender Iven 2021

Redaksi Redaksi
Destinasi Wisata Riau yang Masuk dalam Kalender Iven 2021

RIAUPEMBARUAN.COM -Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Provinsi Riau Roni Rakhmat mengakui bahwa beberapa destinasi wisata di Riau, sudah masuk dalam kalender iven nasional.

“Sudah. Nanti orang kementerian yang akan launching,” ujarnya singkat saat dihubungi, Rabu (10/2/2021).

Rencananya, dari pihak Kemenparekraf akan melakukan lonching tersebut di bulan Februari 2021. Namun, Roni tidak menjelaskan tanggal pastinya. “Nanti saat lonching akan disampaikan. Saya duluan kan tak enak,” kata Roni.

Menurut penjelasannya, secara umum destinasi wisata di Riau yang didaftarkan dalam kalender iven nasional tidak jauh berbeda dengan tahun sebelumnya.

Namun diakuinya ada beberapa tambahan destinasi wisata yang diusulkan di tahun ini. Salah satunya, kata Roni Rakhmat, kenduri Riau.

“Ada beberapa lah yang diusulkan (selain yang biasanya), seperti Bakar Tongkang, Pacu Jalur, dan lain-lainnya,” jelas dia.

Seperti diketahui, iven Bakar Tongkang dan Pacu Jalur, memang sejak dulu sudah masuk dalam kalender iven nasional yang disusun oleh Kemenparekraf.

Bakar Tongkang adalah sebuah tradisi masyarakat Tionghoa di Bagansiapiapi, Kabupaten Rokan Hilir yang sudah dilakukan sejak lama.
Objek wisata budaya ini, hampir setiap tahun pergelarannya mampu menyedot ratusan ribu wisatawan bagi domestik maupun mancanegara (sebelum pandemi).

Sementara itu, iven Pacu Jalur, juga merupakan salah satu wisata budaya di Riau, persisnya di Kabupaten Kuantan Singingi. Iven ini juga mampu menyedot ratusan ribu wisatawan dari dalam dan luar negeri.*

Penulis: Redaksi

Editor: Suhadi


Tag:Berita RiauKalender Wisata Riau