crossorigin="anonymous">
Peristiwa

Polisi Tangkap Bandar dan Sabu 5Kg di Pelabuhan Roro Dumai-Rupat

Redaksi Redaksi
Polisi Tangkap Bandar dan Sabu 5Kg di Pelabuhan Roro Dumai-Rupat

RIAUPEMBARUAN.COM -Ditresnarkoba Polda Riau menangkap bandar narkoba jaringan internasional dengan BB sabu 5 Kg, di Pelabuhan Roro Dumai-Rupat.

Direktur Reserse Narkoba Polda Riau, Kombes Pol Putu Yuda Prawira mengatakan, pengedar berinisial JEK diringkus saat sedang membawa barang haram tersebut di Pelabuhan Roro Dumai-Rupat, Kabupaten Bengkalis pada 25 Januari 2025 lalu.

“Setelah dilakukan pendalaman, sabu ini dibawa dari Malaysia ke Riau melalui laut. Yakni melalui pelabuhan tikus di Pulau Rupat, lalu kemudian ke Dumai,” ujar Kombes Putu, Selasa (21/01/25).

“Kami menduga jaringan internasional,” ungkapnya.

Kombes Putu menambahkan, berdasarkan pengakuan tersangka, bisnis haram ini telah dilakoninya sejak 5 bulan terakhir.

Lebih lanjut, kepolisian pihaknya menduga tersangka JEK merupakan bandar. Dugaan ini diperkuat dengan adanya sejumlah bukti yang didapatkan saat melakukan penggeledahan.

“Kami menduga bandar. Dia yang memesan, dia yang membeli, dan mengedarkan. Bukti manives tiket kapal dari Dumai ke Malaysia juga ditemukan,” bebernya.

Kombes Putu memastikan, akan membongkar jaringan dari bandar tersebut. “Kami tidak berhenti sampai disini dan kami akan kami bongkar semua,” ujarnya.

Tim Subdit Tiga Ditresnarkoba Polda Riau juga saat tengah memburu seorang kurir yang mengantar 5 kg sabu tersebut ke Rupat. “Kurir berinisial K, masih DPO,” pungkasnya.*

Penulis: Redaksi

Editor: Rezi AP


Tag:Jaringan Narkotika InternasionalNarkotikaPolda Riau